Bagi para investor, nama crypto bukan suatu hal yang asing lagi. Karena, crypto merupakan salah satu instrumen yang bisa digunakan untuk berinvestasi dengan return yang kemungkinan cukup tinggi karena harganya yang fluktuatif. Namun, return tinggi akan selalu beriringan pula dengan risiko yang tinggi.
Sehingga, apabila Anda ingin melakukan investasi ini, butuh banyak persiapan dan juga pembelajaran. Sebab, investasi crypto tidak bisa dilakukan tanpa bekal pengetahuan dasar sama sekali. Berikut adalah beberapa tips aman berinvestasi dengan crypto menggunakan bitcoin. Simak baik-baik, ya!
Mengenal crypto terlebih dahulu
Nah, sebelum benar-benar terjun ke dunia crypto, alangkah baiknya untuk mulai mengenal terlebih dahulu apa itu crypto. Karena, jika Anda asal-asalan saat berinvestas, ujung-ujungnya bisa berakhir malapetaka. Terutama harus mengenal crypto investment platform yang terpercaya.
Anda bisa mulai mempelajari tentang apa itu crypto, bagaimana cara melakukannya (analisis harga dan belajar fundamental), atau apa saja mata uang yang tersedi di sana agar bisa mengurangi terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.
Mulai dengan konsep investasi
Tidak semua orang mempunyai mental kuat dalam melakukan trading. Maka dari itu, bagi Anda yang masih pemula dan ingin membeli bitcoin, cobalah untuk mengubah konsep menjadi seorang investor dalam jangka waktu yang panjang.
Sama halnya dengan Bitcoin, tahun 2010 lalu aset ini bisa dibeli dengan 0.003 USD. Dan pada tahun 2021 kemarin, Bitcoin sempat mencapai harga tertingginya yakni di sekitar 69.000 USD. Bayangkan, berapa ratus persen kenaikan yang akan Anda dapatkan apabila memilih aset yang tepat dan membelinya untuk investasi jangka panjang.
Diversifikasi dalam investasi
Rumus dasar dalam berinvestasi adalah diversifikasi. Memang, Bitcoin terlihat sangat menjanjikan, namun tidak ada salahnya mulai melirik aset lain untuk diversifikasi. Misalkan, aset crypto Anda dibagi dengan proporsi 40% untuk Bitcoin, Ethereum sebesar 30% dan sisanya yakni 30% untuk Altcoin.
Mulai dengan uang beku secara perlahan
Perlu manajeman keuangan yang baik karena crypto cenderung fluktuatif. Anda bisa menggunakan uang beku yang sudah direlakan jika kehilangannya. Tak perlu terburu-terburu juga untuk melakukannya.
Pasar crypto selalu buka 24 jam setiap harinya. Jadi, Anda masih bisa mempelajari hal-hal dasar terlebih dahulu sebelum memilih cara untuk berinvestasi dengan crypto.
Demikianlah beberapa tips aman investasi Bitcoin dengan cryptocurrency. Salah satu bitcoin investment platform yang bisa Anda jadikan pilihan yaitu tokenomy.com. Semoga ulasan ini bisa menambah wawasan serta bermanfaat untuk Anda, ya!